Sunday, March 13, 2016

Resep Bolu Gulung Meranti Panggang

Resep Bolu Gulung Meranti Panggang - Anda pernah bepergian ke kota Medan Sumatera Utara? Jika pernah, mungkin Anda tidak asing lagi dengan yang namanya bolu gulung meranti yang terkenal itu. Atau mungkin Anda malah menjadi salah satu pelanggan setianya? Jika bicara soal rasa, bolu gulung khas Medan ini memang tidak perlu diragukan lagi, mulai dari teksturnya yang lembut dan fresh membuat Anda semakin menikmati bolu gulung tersebut hingga potongan terakhir. Kue bolu gulung ini bisa tahan dalam waktu 3 hari, namun jika dimasukkan dalam mesin pendingin atau lemari es bisa tahan hingga seminggu.




resep bolu gulung meranti kukus

Mungkin ada diantara Anda yang penasaran apa resep bolu gulung meranti panggang yang begitu nikmat? Berikut adalah bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bolu gulung meranti.
  1. 4 butir telur
  2. 85 gam gula pasir
  3. 50 gram tepung terigu berprotein sedang
  4. 10 gram tepung maezena
  5. 10 gram susu bubuk
  6. 85 gram mentega asin yang dilelehkan
  7. 1/4 sendok essen vanila
  8. 50 gram butter cream
  9. 50 gram keju cedar parut
Resep cara membuat bolu gulung meranti panggang
  1. Campur telur dan gula pasir, lalu kocok menggunakan mixer hingga mengembang
  2. Masukkan tepung terigu, tepung maezena dan susu bubuk sambil diayak dan aduk hingga rata
  3. Masukkan mentega asin yang telah dilelehkan tadi bersamaan dengan essen vanila sedikit demi sedikit dan aduk hingga rata
  4. Oles loyang dengan margarine dan alasi dengan kertas roti
  5. Tuangkan adonan roti ke dalam loyang yang sudah disiapkan
  6. Panggang adonan tersebut dalam oven dengan suhu dibawah 190 derajat hingga matang
  7. Oleskan butter cream tipis-tipis pada lapisan kue
  8. Tabur salah satu sisi roti tersebut dengan parutan keju yang tebal
  9. Gulung roti dan padatkan, setelahnya potong sesuai dengan kebutuhan.
  10. Kue bolu gulung siap disajikan
 

No comments:

Post a Comment